Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Jadi Tempat Curhat Warga

    Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Jadi Tempat Curhat Warga

    KOTA BOGOR –Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Polda Jabar menyapa masyarakat di RW. 3 Kelurahan Kedung Halang.

    Hal tersebut sesuai dengan arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso melalui kegiatan Jumat Curhat petugas dapat mendengarkan, mencatat serta mencari solusi dari permasalahan yang ada di masyarakat.

    Pada kesempatan tersebut Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Kompol Galih Apria memberikan sosialisasi terkait akan diberlakukannya kembali sistem tilang manual.

    “Kami memberikan sosialisasi terkait akan diberlakukannya kembali tilang manual agar masyarakat lebih sadar akan keselamatannya dalam berkendara, ” ungkap Kasat Lantas Kompol Galih.

    Dalam kegiatan Jumat curhat ini juga Kasat Lantas juga membagikan nomor pengaduan yang langsung masuk ke handphone Kapolresta melalui hot line 087810010057.

    “Melalui kegiatan Jumat curhat kami menyerap semua aspirasi masyarakat terkait situasi kamtibmas secara umum dan secara khusus terkait lalu lintas dan angkutan jalan, ” tutup Kasat Lantas Kompol Galih Apria.

     

    Hidajat

    Hidajat

    Artikel Sebelumnya

    Patroli Satlantas Polresta Bogor Kota Gagalkan...

    Artikel Berikutnya

    Polisi Tanah Sareal Berikan Bekal Kemampuan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Saat Penjahat dan Penjilat Bersatu dalam Kekuasaan, Hasilnya Pengkhianatan Terhadap Bangsa dan Negara
    Korbrimob Polri Gelar Kejuaraan Menembak Internasional "Brimob Xtreme 2025"
    Kick Off Penerimaan Terpadu Polri 2025. Undangan terbuka Untuk Anak-anak Muda Terbaik Bangsa
    Perayaan Natal Mabes Polri 2024: Refleksi, Komitmen, dan Damai Sejahtera untuk Indonesia
    Hendri Kampai: Tersangkakan Hasto, Keadilan yang Diuji dan Masa Depan KPK

    Ikuti Kami